Sekilas Tentang Arduino Uno

Arduino Uno adalah salah satu produk berlabel Arduino yang sebenarnya adalah suatu papan elektronik yang mengandung mikrokontroler ATmega328 (sebuah keeping yang secara fungsional bertindak seperti sebuah komputer). Piranti ini dapat dimanfaatkan untuk mewujudkan rangkaian elektronik dari yang sederhana hingga yang kompleks. Pengendalian LED hingga pengontrolan robot dapat diimplementasikan dengan menggunakan papan yang berukuran relative kecil ini. Bahkan, dengan penambahan komponen tertentu, piranti ini bisa dipakai untuk pemantauan jarak jauh melalui internet, misalnya pemantauan kondisi pasien di rumah sakit dan pengendalian alat-alat di rumah.

Arduino Uno mengandung mikroprosesor (berupa Atmel AVR) dan dilengkapi dengan oscillator 16 MHz (yang memungkinkan operasi berbasis waktu dilaksanakan dengan tepat), dan regulator (pembangkit tegangan) 5 volt. Sejumlah pin tersedia di papan. Pin 0 hingga 13 digunakan untuk isyarat digital, yang hanya bernilai 0 atau 1. Pin A0-A5 digunakan untuk isyarat analog. Arduino Uno dilengkapi dengan static random-access memory (SRAM) berukuran 2KB untuk memegang data, flash memory berukuran 32KB, dan erasable programmable read-only memory (EEPROM) untuk menyimpan program.

Hubungan ke PCHubungan ke PC dilakukan melalui kabel USB. Dalam hal ini, kebutuhan listrik dipasok oleh PC. Namun, jika Arduino Uno dipakai berdiri sendiri, diperlukan sumber tegangan eksternal sebesar 9 volt.

Apabila Arduino Uno sudah terhubung ke PC dan PC telah dinyalakan, ada dua indikator yang menyatakan bahwa papan ini tidak bermasalah.

  • Indikator pertama berupa lampu kecil berlabel ON yang akan menyala.
  • Indikator kedua berupa lampu kecil yang terhubung ke pin 13 yang akan berkedip-kedip.

Namun, keadaan tersebut bukan berarti bahwa Arduino Uno sudah bisa digunakan. Anda masih perlu memasang driver yang akan dijelaskan selanjutnya.

Software untuk tersambung dengan Arduino Uno
Software yang diperlukan agar bisa berhubungan dengan Arduino Uno dapat diunduh secara gratis di www.arduino.cc. software yang dimaksud yaitu Arduino IDE. Software tersedia untuk platform Windows, Mac OS X, dan Linux.

Tinggalkan komentar